Sharing Everything You Like

Recent



Saturday, January 27, 2018

Google Maps Kini Menambahkan Fitur Baru " Motorcycle Mode " (Mode Sepeda Motor)

Google Maps Kini Menambahkan Fitur Baru
" Motorcycle Mode " 
(Mode Sepeda Motor)


Google tidak pernah berhenti untuk merinovasi dan meningkatkan kekuatannya di dunia digital. Aplikasi Google saat ini mungkin sudah mencakup berbagai kebutuhan salah satunya adalah dalam hal Navigasi atau Peta. Ya siapa yang tidak tau Google Map! Aplikasi peta yang paling berkualitas karena dapat menampilkan peta secara akurat dan dapat memandu kita ke tempat tujuan kita dengan baik. 

Bahkan di Google map kita bisa melihat keadaan traffic jalanan apakah senggang, atau bahkan macet dan Google Map bahkan bisa memperkirakan Estimasi Waktu kita ke tempat tujuan dengan Jarak Tempuh yang Akurat!

Google Map kali ini kembali menghadirkan fitur terbarunya yaitu "Motorcycle Mode" atau "Mode Sepeda Motor". Mode ini digunakan agar para pengendara motor lebih mengetahui dan memilih rute perjalanan ke lokasi tujuan mereka dengan lebih efektif dan efisien waktu. Selain itu, fitur ini juga akan memberitahu para pengendara motor jika ada rintangan di perjalanan bahkan termasuk masalah di tempat parkir di dekat tempat tujuan. Keren kan guys 😁

Mode ini terletak di bagian Rute atau tempat yang sama pada berbagai pilihan rute lainnya seperti jika menggunakan mobil, kereta api, dan jalan kaki.

Ini Screenshotnya :


Jika ingin menggunakan fitur baru ini, para pengguna harus mengunduh versi terbaru dari Google Maps yaitu versi 9.67.1. Google Maps dapat diunduh atau di update secara gratis di Play Store.

Tetapi sejauh ini, fitur baru tersebut baru tersedia untuk pengguna di India guys dan belum ada informasi mengenai peluncurannya di negara-negara lain termasuk Indonesia, tapi semoga saja akan segera Rilis di Indonesia secepatnya ya soalnya saya juga seorang pengendara motor suka bingung nyari jalan entah kemana hahaha 😁

Sekian dari Digi-Loverz.blogspot.co.id  semoga artikel saya bermanfaat untuk kita semua, dan semoga anda selalu berbahagia ^^

8 comments: